Di kota Jember, tepatnya dikomplek pasar Tanjung, jalan Samanhudi, ada warung yang jualan soto ayam Madura dengan nama Soto Ayu.
Warung ini terletak disebelah kantor pelayanan dinas pasar Tanjung. Lebih tepatnya terletak di dekat tangga disalah satu sudut komplek tersebut.
Warung soto ini sudah ada sejak tahun 1973, lokasi warung dipasar Tanjung yang ada sekarang ini sebenarnya lokasi terakhir setelah berpindah-pindah yang awalnya berada didekat pasar Johar. Dan warung soto ini kini telah membuka beberapa cabang di jember.
Warung ini buka setelah pasar tutup sampai dini hari. Dengan harga soto Rp. 8,000 per porsinya, pengunjung Warung soto ini cukup banyak.
Kalau di Surabaya soto Madura identik dengan soto daging sapi, tapi kalau di daerah jember dan sekitarnya, soto Madura adalah soto yang diberi koya, dan bisa soto ayam atau soto daging. Tapi koya disini berbeda dengan koya soto lamongan yang terbuat dari kerupuk, koya disini mirip serundeng kelapa, tapi lebih halus. Selain koya, soto ini juga diberi tomat dan kubis. Jadi rasanya benar-benar beda dengan soto lamongan atau soto Madura yang biasa dijumpai di kota Surabaya.
Selain soto sebagai menu utama, warung ini juga menyediakan Ayam bumbu rujak. Ayam bumbu rujaknya cukup enak, meskipun bukan menu favorit di warung ini. Selain makanan utama, ada juga sate usus dan rempelo ati yang bisa ditambahkan kedalam soto yang kita pesan.
Bagi Anda penguna blackberry bisa menggunakan location map dibawah ini :
Soto legendaris dan favorit di Jember.
Kuah, Daging Ayam dan Koya nya banyak. Porsi nya puas, rasanya pas.
Tempat memang tidak terlalu bersih, karena lokasi nya sendiri di dalam pasar. Tapi pelayan selalu berusaha membersihkan tiap meja yg kotor, bahkan pelengkap sajian seperti botol kecap, sambal, dll selalu dibersihkan.
Untuk tempat sekecil dan seramai itu, pelayan nya banyak, dan pelayanan nya cepat.
Ada beberapa cabang lain, tapi paling enak tetap makan yg di sini.