Dengan agak berat hati karena masih banyak permainan di Legoland yang belum dimainkan, kami akhirnya memutuskan untuk segera menuju ke Hello Kitty Town, karena besok pagi kami sudah harus berangkat ke Kualalumpur. Kami naik taxi menuju ke Hello Kitty Town sekitar 10-20 MYR, sebenarnya tidak sampai 20 MYR, tapi sang sopir meminta 20 MYR, karena kami memburu waktu, kamipun tidak sempat memperdebatkannya. Kami memang tidak punya pilihan selain naik taxi, karena pada saat itu taxi merupakan satu-satunya transportasi dari Legoland yang langsung menuju Hello Kitty Town.
Hello Kitty Town merupakan bagian Puteri Harbour Family Theme Park yang merupakan tempat permainan indoor yang terdiri dari 4 lantai, Hello Kitty Town sendiri berada di lantai 1, di lantai 2 dan 3 terdapat The Little Big Club, terakhir lantai 4 merupakan tempat makan yang bernama Lat’s Place (tokoh kartun Malaysia). Namun memang kami sendiri sering menyebut Hello Kitty Town dibanding Puteri Harbour, karena memang kami lebih familiar dengan Hello Kitty :). Kalau di Legoland kita berpanas-panas ria, di sini kita tidak perlu kuatir kepanasan, karena semua area permainan di dalam gedung. Info lengkap tentang Puteri Harbour Theme Park bisa anda lihat di http://www.playtime.com.my
Kami sampai di Puteri Harbour Family Theme Park hampir pukul 16:00, tempat ini buka mulai pukul 10:00 dan tutup pada pukul 18:00. Kami memutuskan untuk tetap membeli tiket terusan walaupun tersisa waktu hanya 2 jam. Ada pembedaan harga antara warga Malaysia (yang memiliki myKad semacam KTP kalau di Indonesia) dan turis asing, dimana harga untuk turis asing seperti kami lebih mahal. Dengan tiket terusan kita bisa bermain di Hello Kitty Town dan The Little Big Club sekaligus. Namun jujur saja dengan harga tiket yang sama dengan harga tiket Legoland, menurut kami terlalu mahal karena permainan di sini terutama di The Little Big Club biasa saja, sama seperti permainan yang kita jumpai di Fun World di Indonesia, bahkan jenis permainannya masih lebih banyak di Fun World. Cuman di sini wahananya dihiasi nuansa tokoh karton yang terkenal, sedangkan di Fun World tidak. Jadi kalau di Legoland atau Disneyland / Universal Studio, kita akan banyak menemui experience baru, tapi di Puteri Harbour Theme Park, selain di Hello Kitty Town, hampir tidak ada experience baru yang kita jumpai.
Bagi anda penggemar Hello Kitty tentunya akan betah di Hello Kitty Town, karena suasana imut-imut Kitty menghiasi seluruh wahana di sini, bahkan ada rumah Kitty juga. Kita diberikan kartu kegiatan dimana setiap kita menyelesaikan permaian, kita akan mendapatkan stamp.
Pada saat kami masuk ke sini tepat pada saat parade Kitty di mulai (pukul 16:00). Kita akan menyaksikan lenggak-lenggok Kitty beratraksi dan memakai baju warna-warni, imut memang. Mirip parade di Disneyland, tapi kalau di Disney banyak sekali, panjang dan tempatnya luas, di sini cuma beberapa orang dan tempatnya kecil. Ya paling tidak ini salahsatu atraksi yang ditunggu, karena hanya sekali kalau di hari biasa.
Setelah menonton parade, tempat yang menarik untuk dikunjungi adalah Wishfull Studio, di sini kita bisa bermain merangkai gelang Hello Kitty, menghias kuku dengan hiasan gambar Hello Kitty, dan juga menghias cookies yang berbentuk Kitty. Selain itu kita juga bisa mencoba kostum-kostum bernuansa Hello Kitty dan tentunya bisa bergaya dan berfoto dengan kostum tersebut.
Selain wishfull studio ada juga wahana permaianan seperti Black Wonder, dimana kita diajak memecahkan suatu misteri dengan menyusun kata. Juga ada permainan tea pot, serta café dan panggung atraksi dan lainnya.
Terakhir jangan dilupakan untuk memasuki rumah Kitty, mulai dari ruang tamu, kamar tidur, kamar ganti, ruang keluarga, bahkan kamar mandi dan dapur. Semuanya bernuansa Kitty, jadi benar-benar imut dan membuat ingin rasanya memiliki ruangan seperti itu.
Nah karena kami memiliki tiket terusan maka kamipun bisa menikmati permainan di lantai 2 yang merupakan area The Little Big Club, di sini kita akan menjumpai Angelina’s Dance Studio, pada jam tertentu kita belajar dance dengan Angelina. Ada juga panggung (The Little Big Club’s Stage) yang menampilkan Barney dan kawan-kawan, kebetulan kami masih keburu untuk menyaksikan atraksinya, selain itu juga ada atraksi tarian dimana pemainnya menggunakan busana tradisional Malaysia, tampaknya sedang menarikan tarian budaya Malaysia. Selain Angelina, Barney, kita juga akan menjumpai Pingu’s Iglo,o disini kita bisa bermain melempar bola basket yang mirip seperti permainan di Fun World. Terakhir karakter Bob Builder juga ada disini, dimana tugasnya menyusun balok-balok di sebuah truk, namun namanya anak-anak setelah disusun rapi ya dilempar-lemparkan lagi sehingga jadi amburadul lagi.
Di Lantai 3 kita akan bertemu dengan Thomas and Friend, kita dapat menaiki Thomas beneran karena memang Thomas di sini berbentuk mirip aslinya berupa mainan kereta api. Ada juga permainan kincir angin mini (Windmill Ride), dan bus yang diombang-ambingkan (Bertie the Bus). Permainan bumping car (Bumping Buffers Steamies & Diesels Ride) dan Harold Helitours Ride (komedi putar berbentuk helicopter) juga ada disini. Ada juga Mc Bunn café yang disediakan bagi anda untuk bersantai sambil menunggui anak anda bermain.
Memang dilantai 2 dan 3 berupa permainan yang mirip di Fun World, jadi hampir tidak ada experience baru disini. Puteri Harbour sendiri memang tidak terlalu besar seperti Legoland sehingga bisa diselesaikan dalam waktu ½ hari, malah kami hanya 2 jam he he he (agak maksa soalnya).
Setelah selesai bermain karena memang sudah diusir keluar he he he.. kamipun mulai kebingungan karena tidak ada transportasi di sana, tidak ada taxi sama sekali. Yang ada hanya bus menuju ke Larkin dan ke Singapura (melalui second link). Padahal kami ingin menuju ke Meldrum / City Square. Akhirnya kami memutuskan naik bus yang menuju Larkin, karena Larkin merupakan terminal bus yang cukup besar sehingga pasti ada sarana transportasi yang menuju ke City Square. Setelah sampai di Larkin kami pindah bus ke City Square, City Square merupakan tempat untuk masuk ke Singapura.
Setelah turun dari bus, kami bergegas menuju ke kawasan jl. Meldrum, kawasan ini memang ramai dengan tempat makan. Suasananya mirip di Pecenongan Jakarta. Kami sendiri memilih kedai O3, karena tampaknya cukup ramai. Kedai ini merupakan pujasera, karena terdiri dari beberapa penjual, dan penjualnya bisa berjualan makanan yang sama. Karena sewaktu kami memesan nasi goreng, kami ditanyai mau penjual yang mana. Dan kebetulan pelayannya dari Indonesia, sehingga kamipun lebih nyaman dalam berkomunikasi. Kami juga menanyakan transpotasi balik ke hotel (Pariss Hotel), menurut dia satu-satunya transpotasi yang mudah hanya menggunakan taxi, diapun menunjukan taxi merah, dari dialah kami juga baru tahu kalau ada taxi merah dan biru. Di mana taxi merah lebih murah harganya dibanding taxi biru, kalau tidak salah ingat tarif awal untuk taxi merah akan dikenakan tarif 3 MYR, sedangkan taxi biru 6 MYR.
Akhirnya setelah puas makan, kamipun balik ke hotel dengan menggunakan taxi merah, dalam perjalanan kamipun menyaksikan keindahan kota Johor di waktu malam terutama warna-warna lampu kalau tidak salah sewaktu melewati Danga Bay, sayang kami tidak bisa mendokumentasikan lagi, karena kami kehabisan baterai. Ternyata dengan naik taxi kami lebih cepat nyampai di hotel dibanding naik bus tadi. Mungkin sewaktu naik bus tadi, kami tidak perlu sampai Larkin, tapi bisa berhenti di perhentian di dekat Legoland, kemudian naik taxi dari sana menuju City Square supaya lebih cepat. Itulah pengalaman kami selama di Johor Bahru, cukup singkat karena terbatasnya waktu, mungkin teman-teman yang sudah pernah ke sana bisa menambahkan ceritanya, karena masih banyak tempat yang tidak kami kunjungi seperti Johor Premium Outlet, Danga Bay, dll.
Untuk menuju Puteri Harbour Theme Park, seperti yang dijelaskan diatas, sarana transportasi termudah menggunakan taxi atau lebih lengkapnya baca di http://www.playtime.com.my/location
Puteri Harbour Theme Park
Buka : 10:00 – 18:00
Koordinat : N 1 25.027 E 103 39.409
Bagi pengguna Blackberry, berikut ini beberapa lokasi yang kami kunjungi, anda bisa langsung menggunakan link Blackberry Map dibawah ini :
< Copy link ini dan emailkan ke alamat email di blackberry anda, anda tinggal mengklik link tersebut yang telah anda terima melalui email maka Maps Blackberry anda akan langsung terarah di lokasi yang dimaksud)
http://www.blackberry.com/mapgen/?lat=1.41655&lon=103.65839&z=2&label=Puteri+Harbour&address=Puteri+Harbour+Satellite+Clubhouse,&city=Nusajaya®ion=Johor&country=Malaysia
Kedai Kopi O3
Jl. Meldrum
http://www.blackberry.com/mapgen/?lat=1.45919&lon=103.76547&z=0&label=Johor+-+Kedai+kopi+O3&address=Jalan+Meldrum&city=Plentong&country=Malaysia